Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Test link

Menghilangkan Virus yang Menyembunyikan File di Flashdisk

Shortcut dengan icon drive yang menuju pada folder hidden (tersembunyi) yang berada paling atas.
Cara menghilangkan virus yang menyembunyikan file di flashdisk (saya tidak tahu namanya virus apa, hehe..). Bukan virus shortcut, kalau virus shortcut kerjanya menyembunyikan file kemudian membuat shortcut. Kalau virus ini, sama-sama menyembunyikan semua file ke dalam folder tak bernama yang terhidden (tersembunyi) dan membuat shortcut dengan icon drive atau harddisk yang menuju pada folder tersebut. Lebih jelas, silakan lihat gambar berikut.
Langkah antisipasi agar komputer Anda tidak terserang file ini adalah bila Anda melihat flashdisk yang dimasukkan ke komputer Anda keluar tampilan seperti gambar di atas, waspada saja, jangan langsung klik shortcut tersebut. Karena biasanya setingan folder option secara default tidak menampilkan file atau folder yang terhidden (tersembunyi). Lalu bagaimana mau melihat isi flashdisk tersebut? Kalau setingan folder option bisa menampilkan file atau folder tersembunyi, untuk melihat isi flashdisk tersebut dengan mengklik folder tak bernama dengan logo harddisk pada urutan paling atas.

Cara menghilangkannya (versi saya) adalah sebagai berikut.
  1. Pastikan semua settingan Eksplorer di folder option bisa melihat file dan folder yang terhidden. Seperti pada setingan gambar berikut.
    Folder Option
  2. Hapus file virus dalam folder tak bernama yang terhidden tersebut, untuk ini saya lupa screenshot (maaf ya,..) nama filenya pun saya lupa, yang jelas namanya panjang dan asing dengan kombinasi huruf besar dan kecil.
  3. Buka settingan Startup (dengan perintah msconfig pada run) untuk Windows 7 dan pada Task Manager di Windows 10, matikan nama proses yang Anda kira asing, seperti punya saya pada gambar berikut. Nama servisnya obla4YqCQi.exe, nama yang aneh. Cara matikannya, pilih prosesnya dan klik tombol disable
    Startup proses dari file virus obla4YqCQi.exe
  4. Masih di proses tersebut cari lokasi file dari proses tersebut dengan cara klik kanan open file location (Windows 10). Kalau di Windows 7, ada kolom location yang harus Anda perhatikan. Lokasi file virus tersebut biasanya berada di C:/nama user/AppData/Roaming. Seperti punya saya di gambar berikut.
    Lokasi file virus obla4YqCQi.exe
  5. Kemudian, hapus file tersebut. Berhasil? biasanya belum berhasil, Anda harus menghapusnya dengan masuk dalam safe mode.
  6. Selesai. Saya menganjurkan Anda menggunakan Windows Defender untuk menghapus virus jenis ini. Bila Anda menggunakan Windows Defender, kemungkinan besar Anda tidak perlu mengikuti langkah saya di atas. Terbukti Windows Defender saya sukses menghapus virus tersebut.
    Windows Defender berhasil menghapus file virus obla4YqCQi.exe beserta shortcut kelengkapannya.
Semoga bermanfaat.

Lay out and vector designer, 'little' programmer.

2 komentar

  1. gan sy sama seperti agan, setelah saya hapus folder tanpa nama itu file sy jg hilang gan, gmn mengembalikannya gan???please
    1. Nah, justru file agan ada di dalam folder itu. Kalau terlanjur terhapus bisa gunakan software semisal getdataback untuk mengembalikannya.